KEGIATAN  WAWASAN  KEBANGSAAN  DI SMA NEGERI UNGGULAN MH THAMRIN JAKARTA

Kegiatan Wawasan Kebangsaan yang  dilaksanakan pada hari jumat 21 Juli 2017 adalah kegiatan hasil kerjasama KODIM Jakarta timur dan SMAN Unggulan MH Thamrin Jakarta. Pada Kegiatan ini para siswa diberikan materi tentang wawasan kebangsaan dan kegiatan outbond. Kegiatan ini dihadiri oleh Asisten Teritorial KASAD  Mayjend TNI Widagdo Hendra Sukoco dan Mantan KASUM ABRI Jendral  Suryo Prabowo. Kegiatan ini diawali dengan kegiatan gladi bersih pada hari rabu 19 Juli 2017 yang dipimpin oleh Dandim 0505/JT Letkol Iwan Setiawan S.IP. Selain diikuti oleh siswa SMANU MHT , kegiatan ini juga dihadiri oleh siswa dari SMK 24 Jakarta. 

KEGIATAN PENGAJIAN BULANAN

GURU DAN KARYAWAN SMAN UNGGULAN MH THAMRIN JAKARTAN

Penanaman 5 sikap utama Religius, Nasionalis, Mandiri, Gotong Royong tidak hanya diberlakukan buat siswa siswi SMANU MHT, tapi juga kepada seluruh civitas akademika yang ada di lingkungan SMANU MHT. Kegiatan pengajian bulanan merupakan salah satu kegiatan yang dirancang sekolah agar pemantapan nilai religius di kalangan guru dan karyawan dapat meningkat sehingga dapat meningkatkan kualitas SDM yang ada di SMANU MHT. Kegiatan pengajian kali ini diisi oleh Ustad Ahmad Waliy M.Si yang membahas tema tentang konsep Bekerja dalam rangka ibadah kepada Alloh SWT. Kegiatan pengajian ini dihadiri oleh guru dan karyawan. Kegiatan pegajian ini diakhiri dengan sholat asar berjamaah. Semoga kegiatan pengajian ini dapat terus berjalan dan membawa dampak yang positif bagi kemajuan SMANU MHT di masa yang akan datang. 

KEGIATAN FAMILY GATHERING SMAN UNGGULAN MH THAMRIN JAKARTA

Kegiatan rutin tahunan yang dilakukan oleh komite sekolah SMANU MHT dalam rangka ulang tahun sekolah ini dilaksanakan hari sabtu 5 Agustus 2017. Kegiatan Family Gathering yang bertemakan fun, famiy, friendship ini dibuka dengan acara seremonial, apel dan pemotongan tumpeng dalam rangka Hut SMANU MHT yang ke-8. Setelah itu acara dilanjutkan dengan kegiatan senam bersama dan lomba-lomba antar siswa, guru dan orang tua siswa. Kegiatan dimulai pukul 07.00 pagi sampai pukul 14.00. Kegiatan diakhiri dengan acara hiburan dengan penampilan band siswa-siswa SMANU MHT.